Friday, April 22, 2022

Cara Mudah Membuat Banyak Sertifikat Dalam 1 Menit

Anda ingin membuat sertifikat namun terkendala dengan jumlah data partisipan yang banyak atau waktu yang singkat? Jangan khawatir, karena sebenarnya banyak cara bisa kita lakukan membuat sertifikat dengan cepat, bahkan dengan data yang jumlahnya ribuan.

Di artikel ini, anda akan mempelajari bagaimana cara membuat sertifikat dengan waktu yang sangat singkat. Yang perlu anda persiapkan hanyalah template dan data partisipan dalam bentuk tabel di Microsoft Excel. Setelah lakukan beberapa langkah dan sertifikat siap dikirim.



LANGKAH PERTAMA

Anda harus menyiapkan desain atau template sertifikat terlebih dahulu, apabila belum ada bisa kalian desain menggunakan canva, corel draw,adobe illustrator atau apapun software pengolah gambar. Setelah template  sertifikat di siapkan langsung buka Google di Web broswer kalian dan ketikan certifast.co.


LANGKAH KE DUA

Langkah selanjutnya anda masukan desain sertifikat yang telah anda buat, usahakan simpan dalam bentuk file PNG. Kemudian klik ikon huruf I di kiri dan tempatkan pada ruang kosong sertifikat yang telah di upload tersebut. Ruang kosong tersebut nantinya akan digunakan untuk mengisi nama nama yang akan digunakan dalam sertifikat. Pastikan anda telah mempersiapkan data data namanya terlebih dahulu.




LANGKAH KE TIGA

Setelah kita menyalin nama nama pesertanya selanjutnya klik input lalu manage input dan tulis nama semua peserta atau anda bisa juga menyalin nama peserta yang ada di excel  lalu tinggal paste. Ingat bahwa di situs ini kita  dapat langsung membuat sertifikat dalam jumlah yang banyak hanya dengan sekali klik



LANGKAH KE EMPAT

Ini adalah langkah berikutnya, klik general kemudian generate certificate



LANGKAH KE LIMA

Ini adalah langkah terakhir, pilih format file sertifikat apakah JPG atau PDF, kemudian klik Generate ,hasil seluruh filenya ada dalam bentuk ZIP/RAR, tinggal download semua sertifikat sudah selesai.



Lihat VIDEO TUTORIAL https://www.youtube.com/watch?v=gxv1sFSlXqQ&t=134s


0 Comments:

Post a Comment